Portal berita partai gerindra, prabowo subianto

Menko Airlangga Mendorong Kerja Sama Ekonomi Hijau yang Perlu Didukung secara Penuh

Selasa, 10 September 2024 – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan bahwa Indonesia merupakan pasar yang besar untuk industri teknologi baru, termasuk AI. Foto: Dokumentasi Humas Kemenko Perekonomian

jpnn.com, JAKARTA – Dorongan peningkatan kerja sama ekonomi hijau yang dilakukan Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto dengan berbagai negara harus didukung secara penuh, mengingat transformasi ekonomi hijau merupakan suatu keniscayaan yang harus dilakukan.

Direktur Eksekutif CSIS Yose Rizal Damuri mengatakan bahwa langkah yang dilakukan Menko Airlangga dalam kunjungan kerja ke Kanada dengan membawa isu ekonomi hijau merupakan langkah awal yang baik bagi Indonesia untuk memulai transisi ke arah ekonomi hijau.

Yose menjelaskan bahwa keberhasilan Indonesia dalam menerapkan transformasi ekonomi hijau ini akan mendukung pertumbuhan ekonomi dan pembangunan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan. Ini juga akan membuka peluang bisnis baru sebagai jawaban atas penurunan kelas menengah di Indonesia.

Menurut Yose, pemerintah perlu mempersiapkan kemampuan finansial dan tenaga kerja yang handal dalam bidang ekonomi hijau. Hal ini penting untuk mendukung tranformasi ke arah ekonomi hijau, yang memiliki dampak positif dalam mendukung pertumbuhan ekonomi secara luas.

Sumber: jpnn.com

Source link

Exit mobile version