Pada Rabu, 15 Mei 2024, seorang aktivis muda di Thailand meninggal setelah melakukan mogok makan di penjara. Netiporn “Bung” Sanesangkhom, yang dipenjarakan karena menyuarakan reformasi sistem monarki negara, meninggal dunia akibat mogok makan di balik jeruji.
Kematian Netiporn memicu seruan untuk meninjau ulang proses peradilan yang memungkinkan pelaku politik ditahan dalam waktu lama sebelum diadili. Perempuan berusia 28 tahun tersebut adalah anggota kelompok aktivis Thaluwang yang berani dan agresif dalam kampanye mereka untuk reformasi monarki dan penghapusan undang-undang yang melarang pencemaran nama baik anggota keluarga kerajaan.
Di lain sisi, Lukisan Raja Charles III juga diluncurkan, potret pertamanya sejak dinobatkan lebih dari 12 bulan yang lalu. Lukisan karya Jonathan Yeo menggambarkan sang raja mengenakan seragam militer Pengawal Welsh dan bersandar pada pedang.
Berita ini merupakan rangkuman Dunia Hari Ini, yang memberikan informasi tentang berita-berita terkini dari berbagai penjuru dunia dalam 24 jam terakhir.